Cara MEMBUAT KUE LAPIS Pandan Tepung Beras Yang Enak

Resep Cara Membuat Kue Lapis Pandan Tepung Beras Yang Manis Legit

Cara-Membuat-kue-lapis-pandan-tepung-beras-Enak-dan-Lezat

Kue Lapis termasuk salah satu kue jajanan pasar yang di buat dari aneka tepung diantaranya tepung beras dan tepung sagu yang di campur dengan santan dan gula sehingga kue lapis memiliki tektur yang lembut dan manis rasanya . yang tentunya banyak di suka oleh banyak orang dan banyak kalangan , sesuai dengan namanya bahwa kue lapis terdiri dari beberapa las kue yang di beri warna baik  warna merah muda, warna putih dan warna hijau yang tentunya harus terbuat dari bahan yang layak untuk di konsumsi

untuk membuat kue lapis pandan dari tepung beras caranya cukup sederhana hanya di butuhkan kesabaran dan ke uletan dalam membuat lapisan lapisan adona kue agar hasilnya terlihat bagus dan enak serta lezar saat di konsumsi . nah bagi bunda ynag ingin membuat kue laspi sendiri di rumah silahkan coba resep yang satu ini

Bahan Adonan A Membuat kue Lapis

  • 4 butir telur
  • 40 gram tepung beras
  • 200 gram gula merah iris halus
  • 40 gram gula pasir
  • 200 ml santan dari ½ butir kelapa
  • ½ sdt garam halus
  • ¼ sdt vanili bubuk
baca juga resep


Bahan Adonan B Membuat Kue Lapis 

  • 250 gram tepung beras
  • 50 gram tepung sagu
  • 900 ml santan
  • 200 gram gula pasir
  • ½ sendok vanili bubuk
  • ½ sendok pasta pandan / pewarna hijau
  • ½ sdt garam halus

Cara Membuat Kue Lapis Pandan Tepung Beras

  1. Adonan A kocok telur , gula merah, gual pasir, daram dan vanili bubuk. Tambahkan tepung beras dan santan sedikit-demi sedikit hingga tercampur rata panaskan adonan hingga hangat dan agak kental ( bukan mendidih )
  2. Adonan B campur tepung beras, tepung sagu, gula pasir vanili dan garam aduk rata tunag santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata saring dan sisihkan.
  3. Bagi adonan menjadi 2 bagian tambahkan pasta pandan pada salah satu bagian dan biarkan berwarna putih pada bagian lain
  4. Tuangkan adonan A kedalam loyang yang telah diolesi dengan sedikit minyak kukus selama 20 menit
  5. Tuang atasnya dengan adonan b yang berwarna putih kukus kembali selama 20 menit
  6. Selanjutnya tuang adonan berwarna hijua dan kukus selama 30 menit atau hingga kue benar-benar matang angkat dan dinginkan
  7. Keluarkan kue dari cetakan potong-potong atur diatas piring saji hidangkan
untuk membuat kue lapis dengan hasil yang bagus yang harus di perhatikan dalam proses pengukusan sebaiknya Tutup kukusan dibungkus dengan serbet yang bersih agar uap air menetes ke permukaan kue serta untuk hasil potongan kue yang licin dan bagus sebaiknya gunakan pisau tajam yang sebelumnya telah diolesi dengan minyak goreng

baca juga resep




No comments:

Post a Comment